Etika Bisnis Agar Selalu Berjalan Lancar

Untuk mencapai kesuksesan, seorang pebisnis juga harus memiliki etika dan profesionalisme. Kedua hal ini memegang peranan cukup penting dalam membangun kredibilitas di mata konsumen. Ketika Anda memiliki kredibilitas yang baik di mata konsumen, maka Anda dapat dengan mudah mendapatkan kepercayaan mereka. Berikut ini beberapa prinsip etika dalam berbisnis agar bisnis Anda tetap lancar dan stabil dalam menghadapi persaingan, di antaranya :

1.Jujur dalam berkomunikasi dan bersikap
Kejujuran adalah poin penting dalam mensukseskan bisnis sekaligus membangun kepercayaan klien. Anda wajib bersikap jujur dalam segala hal, karena kejujuran menjadi salah satu pondasi untuk mencapai kesuksesan bisnis


2.Integritas

Integritas adalah konsistensi antara pemikiran, ucapan dan perbuatan. Meskin demkian membangun integritas tidaklah semudah yang dibayangkan karena Anda akan seringkali harus berhadapan dengan berbagai kepentingan lain yang mungkin berseberangan dengan prinsip Anda. Anda akan menjadi pemimpin yang baik ketika Anda dapat bertahan dan tidak mengorbankan prinsip hanya karena mendapat tekanan dari pihak lain

3.Menepati janji
Seorang pebisnis dapat dipercaya karena ia mau dan mampu berusaha memenuhi setiap janji dan komitmen yang telah dibuat sebelumnya. Sebaiknya Anda berhati-hati dalam berjanji, dan ketika janji telah dibuat Anda harus berkomitmen untuk dapat memenuhinya dengan baik

4.Kepedulian
Seorang pebisnis harus menjadi pribadi yang peduli dan simpatik. Selain itu sebagai seorang pebisnis Anda juga harus menjadi pribadi yang menghargai orang lain. Dengan menjadi pribadi yang menyenangkan tentunya orang lain akan menghormati Anda dan senang bekerja sama dengan Anda.

5.Berjiwa pemimpin
Seorang pebisnis harus memiliki jiwa kepemimpinan yang baik dengan menyadari tanggung jawab yang dipikul. Anda juga harus bisa memotivasi seluruh bawahan agar dapat bekerja dan menampilkan performa terbaik.

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme