Memulai Usaha Laundry Dari Nol

Banyak yang tertarik untuk membangun usaha laundry, tapi banyak juga yang masih belum tahu bagaimana cara memulai usaha laundry yang benar-benar dari nol. Sebelum memulai usaha ini, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan akan berpengaruh pada kelangsungan usaha Anda ke depannya. Berbagai persiapan yang harus dilakukan dan dipahami, yaitu:

1. Mencari Lokasi Usaha

Usaha jenis apapun tidak boleh dilakukan di sembarang tempat jika Anda tidak ingin bisnis yang dijalani gagal. Kesuksesan sebuah usaha sangat bergantung pada lokasi usaha itu berdiri. Semakin strategis lokasinya, maka semakin banyak juga peluang Anda mendapatkan banyak pelanggan. Anda bisa memilih beberapa lokasi yang strategis seperti di sekitar kantor, kos-kosan mahasiswa, atau kompleks besar.

2. Merek Usaha Laundry

Anda juga perlu untuk memberikan merek berupa nama pada usaha laundry Anda. Carilah nama yang unik dan mudah diingat orang.

3. Harga Laundry

Meskipun usaha Anda berada di dekat area perkantoran atau perumahan elit, Anda harus memberikan harga yang masuk akal, dalam hal ini jangan memberikan harga terlalu tinggi. Jangan juga Anda memberi harga yang terlalu rendah meskipun berada di lingkungan kos-kosan mahasiswa. Sebelum menentukan harga, Anda bisa melakukan survei dengan melihat harga yang umum di pasaran dan harga yang harus diterapkan pada lokasi usaha Anda.

4. Pelayanan yang Bagus

Kepuasan pelanggan menjadi salah satu faktor yang berpengaruh terhadap kelangsungan sebuah usaha. Jika konsumen puas, bisa dipastikan mereka akan kembali menggunakan jasa kita. Berikan pelayanan terbaik kepada pelanggan Anda dengan selalu bersikap ramah, menepati janji yang telah disepakati sebelumnya, dan tentunya menjaga kualitas dari jasa yang diberikan.

5. Promosi

Promosi sangat penting dilakukan agar banyak masyarakat mengetahui usaha laundry yang baru Anda buka. Promosi ini bisa berupa brosur ataupun poster. Anda juga bisa memanfaatkan media online untuk memasarkan usaha Anda. Promosi menggunakan media online juga dinilai lebih murah. Anda bisa memberikan promosi berupa pemberian diskon ketika pelanggan sudah mencuci sebanyak 10 kali.

6. Mencari Karyawan

Menjalankan usaha laundry sangat sulit jika harus dilakukan seorang diri, carilah karyawan profesional yang memiliki komitmen dan dedikasi yang tinggi. Anda bisa mencari karyawan untuk mencuci atau menyetrika yang disesuaikan dengan kebutuhan

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme