5 Manfaat Menjadi Pendengar

5 Manfaat Menjadi Pendengar

Siapa yang tidak senang berbincang dan bercerita. Dalam keseharian kita selalu melakukan aktifitas yang satu itu. Apakah anda tipe pembicara yang baik atau pendengar yang baik Fresher?

Memang setiap orang akan berbeda, ada mereka yang senang berbicara tetapi ada juga mereka yang menjadi pendengar yang baik. Tahukah Fresher mereka yang dianggap ahli dalam seni berkomunikasi awalnya adalah pendengar yang baik. Para pembicara dan pemimpin hebat yang berpengaruh, umumnya adalah orang-orang yang senantiasa membuka telinga mereka untuk mendengarkan berbagai hal.

Sebuah quote menyebutkan bahwa “When you talk you are only repeating what you already know but if you listen, you may learn something new” Nah, yuk kita cari tahu lebih lanjut manfaat dari mendengarkan Fresher.

1. Menambah wawasan
Seperti quote di atas dengan sabar mendengarkan secara tidak langsung kita membiarkan diri kita menerima hal-hal baru atau pengetahuan baru yang sebelumnya tidak pernah kita ketahui. Tetapi tentu saja pengetahuan itu bisa didapat jika kita mendengarkan sesuatu yang positif ya Fresher.

2. Membantu mengendalikan ego
Jika ada belajar untuk mendengarkan itu berarti anda sudah belajar untuk menahan ego atau sifat ke “aku an” yang ada pada diri anda. Mendengarkan berarti anda memberi kesempatan kepada orang lain dan membangun sikap toleran dalam diri anda.

3. Membuat kita lebih bijaksana
Dengan mendengarkan kita bisa memahami orang lain, memahami cara berpikir orang lain, belajar menilai masalah yang diceritakan orang lain atau belajar dari kesuksesan orang lain. Dengan demikian kita bisa menilai bahkan mendapat nilai positif kehidupan sehingga kita bisa menyikapi semuanya dengan bijaksana.

4. Membantu dalam bernegosiasi
Dalam sebuah negosiasi tentu kita harus bisa mengetahui hal yang diinginkan orang lain dan dibandingkan dengan apa yang bisa kita berikan. Dengan mendengarkan sangat membantu kita dalam keberhasilan negosiasi tersebut.

5. Menyenangkan orang lain
Setiap orang tentu memiliki masalah dan ingin menceritakan masalah tersebut. Dengan menjadi pendengar dari masalah orang lain maka anda sama dengan membantu mereka. Sikap anda dengan menjadi pendengar yang baik akan membuat anda dihargai dan dibutuhkan orang lain.

Itu tadi beberapa manfaat dari menjadi pendengar yang baik. Mungkin itu sebabnya Tuhan memberi kita dua telinga tapi hanya satu mulut. Supaya kita lebih banyak mendengar, daripada hanya berbicara. Itu membuktikan bahwa manfaat mendengarkan sangat besar bagi kehidupan kita. Sudahkah anda menjadi pendengar yang baik Fresher?

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme