Bisnis Laundry saat ini sedang berkembang pesat. Seiring berkembangnya bisnis laundry tersebut, banyak orang yang berminat untuk terjun kedalam bisnis ini, untuk memulai bisnis ini bagi sebagian masyarakat khususnya pemula akan menemui banyak hal pada bisnis ini. Hal-hal apa saja yang akan ditemui pebisnis yang akan terjun mendalami bisnis khususnya dibidang laundry. Berikut hal-hal yang bisa ditemui pebisnis yang akan mendalami usaha bisnis laundry :

1.Bisnis ini berorientasi pada tingkat kepuasan pelanggan. Sehingga akan sangat berpotensi terhadap perkembangan usaha bisnis tersebut.

2.Untuk mendapatkan tingkat kepuasan pelanggan yang memuaskan dan loyal tentu harus ditunjang beberapa aspek didalamnya yaitu aspek jasa. Aspek jasa sangat penting untuk kemajuan bisnis tersebut karena erat berkaitan dengan pelanggan dan tingkat kepuasan pelanggan.

3.Usahakan survei pasar untuk memulai bisnis ini. Seperti survei lingkungan bisnis mengenai pasar konsumen di masyarakat sekitar lokasi bisnis dan juga survei data mengenai tingkat perkembangan bisnis tersebut.

4.Menarik minat pasar dan promosi mengenai bisnis anda, tentu saja hal ini membutuhkan kreativitas dan keunikan bisnis ini sebagai ciri khas bisnis tersebut.

Dalam hal ini akan membahas tentang memulai bisnis laundry syariah. Bisnis laundry syariah ini memiliki konsep islami yang nantinya akan berorientasi seputar kebersihan yang sesuai dengan syariat islami . Sebagai contoh bisnis laundry yang diusung Simply Fresh Laundry yang mengusung konsep bisnis laundry syariah. Yaitu dengan menggunakan konsep thaharah yang sesuai dengan syariat dalam pencucian atau kebersihan mencuci.

Thaharah memiliki arti bersuci atau menghilangkan kotoran. Secara syar’i yaitu menghilangkan najis atau kotoran dengan aturan atau tata cara yang telah diatur oleh syariat Islam. Dan bisnis laundry anda yang mengusung konsep syariat harus memahami pentingnya proses pencucian yang menggunakan konsep thaharah supaya dapat menghasilkan pakaian yang suci dan bersih terbebas dari najis dan kotoran. Sehingga kesucian dan kebersihan yang berasal dari pakaian sangat penting pada saat akan digunakan untuk beribadah.

Demikian informasi untuk memulai bisnis laundry secara syariah yang sesuai dengan syariat Islam. Selamat memulai bisnis laundry syariah.

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme