cegah pakaian melar

Bagaimana cara  Cegah pakaian melar ? apakah anda mempunyai pakaian melar ? Pernah mengeluh pakaian melar setelah dicuci? Itu bisa disebabkan karena kita tidak tau cara merawat yang benar loh Fresher.

Setidaknya, Fresher yang mempunyai usaha laundry / bisnis laundry harus memperhatikan cara mencuci agar tidak melar karena setiap jenis bahan pakaian memerlukan perlakukan berbeda saat mencuci. Bagaimana sebaiknya saat mencuci dress yang terbuat dari sutera? Atau mungkin baju hangat yang terbuat dari wol? Simak ulasan dari Mr. Fresh berikut ini.

Bahan Wol dan Kashmir

Bahan wol dan kasmir memiliki bahan serat yang mudah terbuka, jika Anda kurang hati-hati saat mencuci, bukan tidak mungkin baju kesayangan Anda hanya berumur hitungan hari. Cara terbaik mencuci bahan ini adalah dengan menggunakan deterjen khusus dan tidak menggantungnya dalam keadaan basa.

Saat menjemur, sebaiknya letakan di permukaan datar yang terkena sina matahari. Lipat dan susun kembali di rak saat sudah kering.

Bahan Suede

Bahan suede adalah bahan yang sangat hangat, lembut, dan sangat penuh gaya. Pencucian dengan menggunakan mesin ataupun sikat cuci hanya akan membuat bahan ini rusak.

Selain mencuci, Anda juga bisa membersihkan kotoran pada pakaian berbahan suede dengan menggunakan handuk basah, kemudian tepuk-tepukkan pada bagian kotor hingga kotoran menempel pada handuk. Untuk mengeringkan, sebaiknya jemur di tempat sejuk dan hindari paparan sinar matahari secara langsung.

Baca Lagi : 6 Perawatan Celana Jeans Agar Tetap Awet

Bahan Katun

Katun merupakan bahan yang paling mudah dirawat, namun jika tak hati-hati warnanya bisa mudah pudar. Usahakan untuk selalu menggunakan air dingin dan tidak menjemurnya di tempat yang terlalu panas. Saat menjemur, sebaiknya balik pakaian sehingga yang terkena sinar matahari adalah bagian dalam pakaian.

Bahan Sutra

Bahan ini adalah bahan yang sangat halus dan lembut. Lebih baik Anda gunakan metode hand wash karena pakaian ini hanya dipakai sesekali ketika acara pesta dan tak terlalu kotor. Atau gunakan mode delicate pada mesin cuci dan pastikan deterjen yang Anda gunakan juga deterjen yang khusus. Tambahkan juga pelembut pakaian agar ia tetap terjaga kehalusannya.

Bahan Sifon

Bahan sifon biasanya sangat halus dan cenderung ‘jatuh’ saat dikenakan sehingga akan menimbulkan kesan elegan pada Si Pemakai. Untuk merawatnya, Anda bisa mencucinya secara manual dengan tangan atau menggunakan gerakan lembut (mode soft) jika menggunakan mesin cuci. Yang paling penting, hindari memeras pakaian yang terbuat dari bahan sifon.

Bahan Rayon Spandek

Bahan jenis ini lebih lembut jika dibanding dengan bahan katun yang mudah kusut. Kombinasi spandek dan rayon menghasilkan jenis bahan yang dingin, lembut, serta lebih elastis. Untuk mencuci bahan ini, rendam cucian sekitar 20 menit, dan hindari mencuci dengan air hangat atau panas. Hindari menyikat atau memeras pakaian dari bahan rayon spandek karena akan membuatnya rusak. Hindari juga menggantung pakaian saat basah karena dapat membuat cepat melar

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme