Tips Sukses Merintis Usaha Sambil Kuliah

Mereka Seseorang yang Tangguh dan Memiliki Mental Kuat

Fakta mahasiswa yang kuliah sambil kerja merupakan tugas yang tidak mudah, sebab mereka harus membagi pikiran dan waktunya. Sebagaimana kita singgung diatas, mahasiswa yang kuliah sambil kerja harus hidup di dua dunia yang sangat kontras dan berbeda. Di kampus kalian boleh masuk atau tidak, yang penting ada absennya, hehe.. Sedangkan di dunia kerja, mau tidak mau, suka tidak suka, kalian harus masuk dan hadir saat jam kerja

Terlebih jika kerjaan di kantor sedang numpuk, lalu tugas kampus teriak-teriak minta segera diselesaikan, tentu hal ini tidak mudah untuk kita hadapi. Inilah yang menjadikan mahasiswa yang kuliah sambil kerja merupakan seseorang yang tangguh dan mereka memiliki mental baja. Harus hidup di dua tempat yang berbeda dengan peraturan yang sama-sama menuntut
Seorang Pembagi Waktu Ulung

Satu lagi yang keren dari mahasiswa yang kuliah sambil kerja, mereka seorang yang paling pandai dalam hal membagi waktu. Bayangin saja, 24 jam mereka harus dipenuhi dengan tugas pekerjaan dan tugas kuliah. Satu menit saja waktu mereka terbuang sia-sia, merupakan kerugian tersendiri. Management waktu mereka biasanya jauh lebih baik daripada mahasiswa jenis lainnya. Dari bangun tidur sampai mau tidur lagi waktu mereka sudah terjadwal rapi
Kemandirian Mereka diatas Rata-rata

Untuk soal kemandirian, Mahasiswa jenis ini menempati urutan pertama dibandingkan jenis mahasiswa lainnya. Terlebih jika mereka seorang perantau atau anak kost, kuliah sambil kerja merupakan hal yang berat. Tidak semua Mahasiswa bisa melakukannya, kalo pun ada yang bisa bertahan, palingan kuliahnya berantakan atau kurang maksimal karena sibuk dengan dunia kerja. Hanya Mahasiswa-mahasiswa pilihan yang mampu menjalankan kedua peran ini dengan baik
Menjadi Mahasiswa yang merangkap menjadi karyawan membutuhkan sebuah kemandirian yang matang, sebab kamu harus menjalankan kedua tugasmu dengan tenaga dan pikiranmu sendiri. Terlebih dengan hal-hal lain diluar dua peran itu, seperti urusan pribadimu.
Urusan Pengalaman Kerja, Mereka Satu Langkah di Depan Mahasiswa lain

Sistem pendidikan kita sudah menggiring kita untuk menuju masyarakat industrialis. Maka tidak heran jika hampir 99% Mahasiswa jika ditanya tujuan kuliah ialah mendapatkan pekerjaan yang baik. Sangat jarang tujuan mereka kuliah untuk mengabdi terhadap masyarakat dan negara. Nah karena tujuan kuliah ialah kerja, maka mahasiswa yang saat kuliah sambil kerja memiliki nilai lebih dibandingkan mahasiswa lainnya. Pengalaman di dunia kerja tentu sudah mereka miliki, ingat di dunia kerja bukan saja ilmu dan pengetahuan yang dibutuhkan, tetapi juga pengalaman. Hal ini bisa kalian cek di lowongan pekerjaan, hampir semua perusahaan mencari karyawan yang sudah berpengalaman.

Itulah beberapa kelebihan mereka yang kuliah sambil kerja, tentu selain empat hal tersebut masih banyak lagi kelebihan dari mahasiswa jenis ini, yang pasti jika kalian mau kuliah sambil kerja, kalian akan merasakan empat hal tersebut. Atau jika kalian sudah mangalami kuliah sambil kerja, mungkin bisa menambahkan di komentar bagaimana rasanya.
sumber http://bit.ly/2i1yL6Z

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme