pablo (6)

Sepatu sebagai alas kaki yang sering kita gunakan kemana dan kapan saja pasti telah menginjak berbagai macam kotoran. Mulai dari debu, lumpur, becek, basah dan sebagainya. Kemudian yang jadi pertanyaan apakah anda sudah memperhatikan kebersihan sepatu anda secara maksimal ?

Terkadang ada beberapa orang yang lalai untuk membersihkan sepatu bahkan menunggu hingga sepatu benar-benar kotor baru membersihkannya. Apakah anda termasuk salah satunya Fresher? Sebaiknya anda hindari kebiasaan tersebut mulai dari sekarang karena tahukah anda Fresher sepatu yang anda biarkan kotor terlalu lama bisa menyebabkan bahaya bagi kesehatan. Ingin tahu apa saja bahayanya?

1. Kulit Kaki Berjamur
Kebersihan sepatu yang kurang diperhatikan dapat menyebabkan Anda terkena Athlete’s foot atau kulit KAKI BERJAMUR.
Alas kaki yang kotor ditambah dengan kondisi jari-jari kaki yang lembap, dan luput dari perhatian, adalah tempat yang sangat ideal untuk berkembangnya penyakit ini. Penyakit ini biasanya disebabkan oleh jamur candida. Jamur candida akan menyebabkan kulit kaki berwarna putih susu, dan menimbulkan RASA GATAL yang luar biasa.

2. Bau Kaki
Kondisi sepatu yang kotor juga menyebabkan seseorang mengalami masalah BAU KAKI. Hal ini terjadi karena pada kaki terdapat banyak jaringan keringat. Ketika keringat pada kaki menguap dan bercampur dengan bakteri yang berasal dari sepatu atau kaus kaki yang kotor, dapat menciptakan bau yang TIDAK SEDAP.

3. Mata Ikan (Tumor Jinak)
Sepatu atau kaos kaki yang kotor dan lembab juga dapat menyebabkan Anda terkena masalah mata ikan. Mata ikan atau yang dikenal juga dengan nama veruka plantaris merupakan TUMOR JINAK yang bisa menyebabkan infeksi. Seseorang dapat terinfeksi virus veruka ini melalui luka kecil atau goresan pada kulit.

Itu tadi 3 Bahaya Dari Sepatu Kotor, bagaimana Fresher ? Masih ingin melalaikan perawatan sepatu anda ? Jangan Biarkan Sepatu Kotor Setelah Tahu 3 Bahaya Ini!

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme