Sejauh ini banyak di antara kita tidak menyadari jika hobi atau kegemaran dapat mendatangkan penghasilan  Dapat dikatakan hampir semua hobi bisa dijadikan sebagai peluang bisnis jika kita jeli dan tekun dalam mengembangkan hobi tersebut. Contohnya saja seperti hobi masak dan mencoba resep-resep baru  yang bisa kita salurkan secara positif dengan menjadi pengusaha katering. Tentunya tidak hanya hobi memasak saja yang bisa Anda jadikan sebagai peluang bisnis untuk mendatangkan untung besar setiap bulan, masih banyak hobi-hobi lainnya yang bisa disalurkan dengan baik untuk mendatangkan tambahan penghasilan.

Bagaimana caranya mengubah hobi menjadi peluang bisnis?

Sampai saat ini, tak sedikit orang yang masih kebingungan ketika mendapat pertanyaan mengenai apa hobi yang mereka miliki. Pilah mana hobi yang benar-benar ingin Anda tekuni, jangan sampai hobi Anda hanya untuk mengikuti trend saja.

Berikut beberapa poin penting yang perlu diperhatikan ketika hendak menyalurkan hobi menjadi peluang bisnis sampingan yang menguntungkan.

  1. Dari hobi Anda tersebut , tentunya Anda sendiri mengerti apakah hobi tersebut  menjual dan disukai banyak orang. Makin banyak orang yang menyukai hobi tersebut, maka semakin besar pula peluang pasar yang bisa Anda bidik untuk mendatangkan tambahan penghasilan.
  2. Kenali pasar Anda. Dengan bekal hobi yang Anda geluti, tentunya membuat Anda paham betul mengenai apa yang disukai dan tidak disukai calon konsumen. Ikuti terus perkembangan hobi yang Anda geluti, dan pahami pula beberapa trend yang sedang digandrungi para pehobi.  Dengan begitu, Anda bisa mengetahui kebutuhan pasar dan mendapatkan untung besar dari bisnis sampingan yang Anda jalankan.
  3. Buatlah komunitas untuk memperlancar jalannya usaha. Ketika menekuni bisnis sampingan dari hobi, ada baiknya bila Anda menggandeng komunitas hobi yang Anda ikuti untuk memperlancar kesuksesan usaha. Hal ini penting, sebab selain untuk memperluas peluang pasar yang ada, Anda juga bisa sharing atau berbagi informasi baru seputar hobi yang digeluti. Ketahuilah, kedekatan yang Anda bangun saat ini, akan menjadi modal utama Anda untuk bisa sukses merintis bisnis sampingan dari hobi yang Anda tekuni.
  4. Jeli dalam melihat kompetisi. Meskipun Anda memiliki kedekatan antar sesama pehobi, namun jangan lengah dengan kompetisi  di sekitar Anda. Berbekal hobi yang sama, tidak menutup peluang bila di kemudian hari muncul para pesaing atau kompetitor dari orang-orang terdekatAnda. Oleh karena itu, tawarkan nilai lebih agar bisnis Anda memiliki daya saing yang cukup tinggi.

Semoga tips-tips di atasi dapat memberikan manfaat bagi para pembaca dan menginspirasi seluruh masyarakat Indonesia untuk segera terjun di dunia usaha.

Motto : lakukan saja hal yang Anda senangi, yang Anda sukai, sesuatu yang membuat Anda terus bergairah di dalamnya. Kemudian fokus, kerja keras untuk hal tersebut. Sampai Anda mencapai yang terbaik yang mampu Anda capai. Dan uang akan mengalir dengan sendirinya. “Kebanyakan orang tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan dalam hidup karena mereka tidak tahu apa yang mereka inginkan.” jadi kesimpulannya, untuk menambahkan arti dan tujuan sukses keuangan. Anda harus melakukan apa yang benar-benar disukai dan ingin anda lakukan.

Berikut adalah lima tips untuk mengubah hobi Anda menjadi bisnis:

1. Beli dengan tepat

Anda harus tahu betul nilai produk Anda, dan harus rela menyisihkan keinginan Anda sendiri dengan mengendalikan hobi Anda, kalau tidak ujung-ujungnya rumah Anda hanya penuh dengan barang yang gak laku dijual.

2. Terus berpromosi

Memasarkan produk adalah sama pentingnya dengan memiliki produk yang baik. Barang yang lebih mahal tentu perlu pemasaran yang lebih baik pula, untuk menemukan pembeli yang tepat.

3. Pupuk hubungan dengan pemasok

Membangun hubungan yang kuat lebih penting daripada mencari untung maksimal.

4. Perhatikan arus kas

Pastikanlah uang Anda tidak terlalu banyak terbenam dalam inventori. Jika tidak, maka segera Anda akan kehabisan uang tunai.

5. Teguh dengan apa yang Anda ketahui

Bertahanlah dengan apa yang paling Anda ketahui dan dengan cerdas pupuklah suatu basis pelanggan yang kuat dan akan setia terhadap Anda.

Sumber : Firmaya Syahnizar Alimy

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme