Dijaman modern seperti sekarang ini, kemudahan untuk mendapatkan satu hal atau melakukan sesuatu sama seperti mendapatkan permen di warung terdekat. Segalanya bisa kita capai dalam waktu yang instan dan cepat. Termasuk dengan kebutuhan mencuci pakaian.
Para produsen mesin cuci juga membaca peluang bisnis ini. Mulai dari ukuran mesin cuci yang kebih ramping, teknologi yang lebih canggih bahkan kemudahan untuk mencuci pakaian tanpa harus ditunggu si empunya pakaian. Hal ini tentunya akan membuat kita merasa lebih nyaman dalam mencuci. Sayangnya kemudahan ini tidak kita imbangi dengan pengetahuan untuk memperlakukan pakaian yang akan kita cuci. Coba sekarang Fresher ambil pakaian, biasanya aka nada tiga set symbol instruksi : instruksi untuk mencuci, mengeringkan dan menyetrika. Biar lebih paham, yuk kita pahami lebih baik lagi.
1. Simbol Mencuci
Simbol mencuci biasanya terlihat seperti bak atau baskom berisi air. Jika pada simbol terdapat angka, maka hal itu menunjukkan suhu air yang harus Fresher pakai pada mesin cuci atau proses manual. Fresher juga bisa menemukan jenis pakaian katun yang berangka 95 artinya Fresher dapat mencuci pada suhu air 95 derajat celcius (meskipun demikian fresher dapat mencuci pada suhu yang lebih rendah untuk menghemat energy), sedangkan bahan sintetis dan bahan wol biasanya perlu dicuci pada air yang dingin sekitar 30-40 derajat celcius.
2. Gambar Tangan
Gambar tangan menyatakan bahwa pakaian ini hanya bisa dicucitangan saja. Biasanya terdapat di pakaian yang sangat halus, khususnya sutra. Tentu saja, Fresher semestinya mencucinya dengan tangan, tapi Fresher bisa menghemat waktu dengan menggunakan pengaturan mencuci tangan pada mesin cuci.
3. Simbol Garis
Garis lurus atau putus-putus di bawah menunjukkan kain lembut (garis utuh digunakan untuk sintetis dan garis putus-putus untuk bahan wol). Pakaian berbahan halus perlu dicuci pada siklus lembut dengan putaran lambat, sehingga jahitan dan serat kain tidak sobek atau terurai. Anda juga bisa menggunakan pengaturan handwash atau mencuci tangan untuk pakaian ini – bersamaan dengan menggunakan deterjen ringan.
4. Segitiga dengan Tanda Silang
Segitiga dengan tanda silang menunjukkan bahwa Fresher tidak bisa menggunakan produk pemutih pada pakaian ini, dikarenakan bahannya yang halus, atau resiko perubahan warna. Gunakan deterjen lembut yang bebas dari pemutih. Jika Fresher ingin menghilangkan noda, maka gosok sedikit dengan deterjen langsung ke daerah kotor, dan jangan menggunakan penghilang noda.
5. Gambar Lingkaran
Gambar lingkaran menyatakan pakaian ini harus dibersihkan secara profesional di binatu atau laundry profesional. Beberapa jenis kain tidak bisa terkena air karena dapat menimbulkan noda, sehingga pakaian hanya bisa di dry-clean saja.
6. Simbol di dalam Kotak
Simbol lingkaran dengan tanda silang di dalam kotak menyatakan jangan masukkan pakaian anda ke dalam mesin pengering. Pakaian Fresher akan menjadi rusak jika dimasukkan ke dalam pengering. Sebagai gantinya, ia harus dikeringkan secara alami. Gantungkan pakaian pada jemuran dalam ruangan atau di luar jika cuaca memungkinkan.
7. Sebuah lingkaran tanpa garis, berarti pakaian ini aman untuk dimasukkan ke dalam mesin pengering
8. Sebuah persegi dengan garis berarti bahwa pengering bukanlah pilihan terbaik. Bahkan, jika memungkinkan, pakaian dengan simbol ini harus dikeringkan secara datar atau tidak digantung. Memang merepotkan, tetapi beralasan bahan-bahan alami seperti wol dapat meregang ketika basah – terutama jika mereka digantung sedemikian rupa sehingga kain tertarik. Tempatkan handuk di permukaan yang datar dan letakkan pakaian Fresher di atasnya, sambil sesekali membalik sampai kedua sisi kering.
9. Simbol Setrika
Gambar pakaian dengan tanda silang berarti pakaian Fresher tidak perlu disetrika dan hanya perlu dikeringkan secara alami. Fresher juga mungkin akan menemukan symbol setrika setrika dengan titik, atau serangkaian titik, ini berarti pakaian ini dapat disetrika. Jumlah titik berkaitan dengan panasnya setrika. Tiga titik menandakan suhu yang paling panas. Tapi sebaiknya jangan berlebihan. Lebih baik untuk memulai pada suhu yang lebih rendah dan meningkatkan suhu jika diperlukan untuk menghindari gosongnya pakaian Fresher.
Setelah mengetahui symbol dalam label pakaian, semoga mulai sekarang Fresher bisa menjaga semua pakaian terbaik yang akan Fresher kenakan ^_^