Menghilangkan noda teh dan kopi

Menghilangkan noda teh dan kopi Tak heran jika kita nongkrong dengan teman-teman kampus, berkunjung ke rumah sanak saudara, atau bahkan makan pecel lele pastinya kopi atau teh pasti selalu menjadi andalan saat memesan minuman atau ketika disuguhkan saat ada tamu. tapi apa jadinya jika pakaian Fresher ketumpahan kopi atau teh saat bertamu kerumah sanak saudara? Jangan panik ya! Mudah kok untuk menghilangkannya, asalkan Fresher tau langkah-langkah dalam membersihkannya, diantaranya:

1. Periksa terlebih dahulu label pada pakaian Fresher
2. Siram pakaian yang terkena noda dengan air hangat
– Jika memakain deterjen, oleskan deterjen tersebut pada bagian yang terkena noda. Jika tidak terjadi efek negatif gosok bagian tersebut sampai berbuih.
– Jika memakai cuka, maka encerkanlah terlebih dahulu cuka dengan air. Lalu siramkan larutan cuka pada pakaian yang terkena noda. Lalu serap noda tersebut dengan kain lain atau tissue.
– Jika memakai bubuk soda kue, taburi bagian yang terkena noda tersebut dengan bubuk soda kue. Gosok bagian tersebut dan biarkan beberapa saat sebelum membilasnya.
3. Apabila noda tersebut masih terlebih, maka rendam pakaian Fresher dengan air hangat yang dicampur dengan deterjen. Tunggu beberapa saat. Lalu kucek seperti biasa atau bisa dimasukkan ke dalam mesin cuci.

Semoga tips nya bermanfaat ya Fresher. Namun apabila masih ragu untuk membersihkannya, bisa langsung serahkan saja ke Simply Fresh Laundry.

Simply Fresh. JUARANYA LAUNDRY KILOAN ?

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme