Bagi para wanita, sepatu berhak tinggi merupakan modal untuk meningkatkan rasa percaya diri. Terlebih pada wanita yang bertubuh mungil. Selain meningkatkan rasa percaya diri, kesan anggun dan feminine mampu diciptakan jika Fresher memakai sepatu berhak tinggi.
Jika kamu termasuk pecinta sepatu high heels coba cek koleksi kamu. Sudah benarkah cara perawatannya? Kali ini Mr.Fresh berikan rangkuman informasi tips n trik cara merawat sepatu berhak tinggi.
1. Sebelum memakai sepatu high heels, pastikan kaki Fresher dalam kondisi bersih ya. Kaki yang bersih akan meningkatkan kenyamanan saat memakainya dan menghindarkan kotoran dan keringat menempel pada sepatu.
2. Jangan langsung menyimpan sepatu usai digunakan. Fresher harus membersihkannya dengan air hangat dan gunakan kain yang lembut supaya tidak merusak bagian luar sepatu. Kemudian lap sepatu itu hingga kering, jika tidak kelembaban pada sepatu itu akan memicu timbulnya jamur.
3. Dalam perawatan sepatu hak tinggi, kita bisa mengoleskan sedikit hand body pada sepatu. Atau Fresher juga bisa membeli pelembab khusus yang banyak dijual di pasaran.
4. Jangan memakai sepatu yang sama setiap hari secara terus menerus. Penggunaan yang terlalu sering akan membuat high heels mudah rusak. Setidaknya Fresher memiliki dua pasang sepatu jika aktivitas sehari-hari memang mengharuskan Fresher untuk memakai high heels.
5. Ketika musim hujan dan kamu harus bepergian dengan high heels, sebaiknya bawalah sandal karena beberapa sepatu pasti tidak tahan jika terlalu sering terkena air. Lem dan kulit sepatu juga akan mudah mengelupas.
6. Ketika akan menyimpan sepatu ke dalam kotak, gunakanlah silica gel yang bisa menjaga kelembaban di dalam kotak sepatu.
7. Secara berkala usahakan untuk mengeluarkan sepatu dari kotaknya. Dengan cara ini kita juga bisa mengecek keadaan sepatu apakah ada jamur dan kotoran atau tidak.
8. Selain itu, ceklah tutup hak di bagian bawah hak. Jika sudah tipis, gantilah dengan segera supaya tidak mengganggu kenyamanan saat Fresher memakainya.
9. Jika merasa sol sepatu sangat licin, maka Fresher bisa menambahkan karet pada alas sepatu. Mintalah bantuan tukang sol untuk mengerjakannya agar lebih profesional.
10. Jika koleksi sepatu hak tinggi kamu cukup banyak, maka buatlah rak yang terbuat dari kaca transparan. Kemudian tata setiap pasang sepatu di rak tersebut. Dengan begitu Fresher bisa memilih sepatu yang hendak dipakai secara leluasa.
Merawat sepatu hak tinggi memang bukan pekerjaan sulit, tetapi juga bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Ketekunan dan kerajinan sangat diperlukan supaya sepatu kesayangan tidak mudah rusak. Fresher juga bisa percayakan perawatan sepatu kamu di Simply Fresh Laundry terdekat.