5 Trik Mengurangi Porsi Makan

5 Trik Mengurangi Porsi Makan

Apakah anda merasakan pakaian menjadi sempit ? Apakah ketika menimbang berat badan angkanya meningkat drastis ? Bisa jadi makanan Lebaran yang nikmat dan berlemak membuat berat badan anda menjadi naik lho Fresher.

Jangan panik dulu, yuk mulai stabilkan lagi berat badan anda. Caranya tentu dengan berolahraga dan mengatur porsi makan anda agar lebih sehat. Mengurangi porsi makan juga bisa anda lakukan untuk mencegah asupan makanan yang berlebihan lho Fresher.

Jangan khawatir menjadi kelaparan dengan mengurangi porsi makan karena Mr.Fresh punya triknya untuk anda. Simak 5 Trik Mengurangi Porsi Makan berikut ini yuk.

1. Minum air mineral yuk
Minum air mineral sebelum makan akan membantu membuat perut agak lebih penuh. Jika perut telah terasa penuh maka anda bisa mengurangi porsi makan yang masuk. Air yang masuk ke dalam tubuh akan memenuhi perut dan meredakan rasa lapar yang Anda rasakan. Fresher cukup minum 2 gelas air mineral minimal 10 menit sebelum makan.

2. Kunyah Makanan
Mengunyah makanan secara perlahan bisa membantu mengurangi porsi makan anda lho Fresher. Karena makan terburu-buru atau sambil melakukan ini itu akan membuat Anda cepat lapar dan tidak sadar telah memasukkan banyak makanan ke dalam tubuh. 32 kali kunyahan adalah jumlah yang disarankan saat makan.

3. Makan sayur dan buah
Menjelang makan, konsumsilah sayuran atau buah-buahan segar yang kaya kandungan air terlebih dahulu. Selain sehat mengkonsumsi sayur dan buah akan membantu anda lebih cepat merasa kenyang. Cara ini juga ampuh untuk memotong keinginan mencerna kalori lebih banyak.

4. Tidur dulu
Siang hari biasanya nafsu ngemil menjadi tak terkontrol. Hal ini diakibatkan karena tubuh kelelahan dan membutuhkan istirahat. Lebih baik ambil 5-10 menit tidur siang di atas meja kerja demi mengontrol nafsu makan Anda.

5. Sibukan diri
Saat Anda memang sedang sibuk, tubuh tahu berapa energi yang dibutuhkan. Tubuh akan mengambil dari kalori tubuh yang ada, dan apabila sudah habis, rasa lapar yang anda rasakan adalah normal sehingga anda tidak mengkonsumsi makanan secara berlebih. Hal ini akan berbeda jika anda tidak melakukan kegiatan karena mulut akan gatal ingin mencari camilan.

Yuk hidup lebih sehat, dan makan dengan lebih sehat Fresher.

Previous PostNext Post

Leave a Reply

WordPress Theme